Kuliah Sambil Kerja

Selamat Pagi mas brow mas brow...

HAHA, kita mulai posting hal hal yang penting ga penting sebenernya, lama lama blog ini jatuhnya seperti "buku harian one" :V

wkwkwk biarlah, yang penting tugas blog aman dulu, karena kejar target 50 sebelum tahun baru...

nah saya akan curhat bagaimana greget nya kuliah sambil bekerja




kenapa saya bahas ini???

=> supaya Anda yang ingin kuliah sambil bekerja bisa mempersiapkan strategi yang  baik, agar saat menjalani tidak berhenti ditengah jalan

kerja adalah cari duit :v
kerja adalah cari ilmu, ujung ujungnya buat duit :v
kerja cari pengalaman, ujung ujungnya pengalaman buat nego gaji :v
kerja cari relasi / rekan kerja, ujung ujungnya supaya banyak duit :v

hidup duit ^_^

kuliah adalah cari gebetan ilmu (seharusnya)
kuliah agar gaji lebih tinggi, dan jenjang lebih tinggi lagi
kuliah agar dapat title / gelar, contoh S,kom. (Sarjana Komedi)
kuliah supaya di surat undangan ada gelarnya :v
kuliah supaya dibilang keren
kuliah buat bikin bangga diri sendiri, orang tua, keluarga, sekitar

hidup mahasiswa ^_^

sebenarnya kuliah dan kerja punya pengertian dan tujuan yang berbeda disetiap orang
pasti beragam alasannya

saat lulus dari SLTA sederajat adakalanya kita harus memilih

apakah kerja?
apakah kuliah di PTN(perguruan tinggi negri) ?
apakah kuliah di PTS(perguruan tinggi swasta) ?

atau..............

why not both???

kuliah sambil kerja... nah yang terakhir ini pilihan gue...

saya sendiri merasakan bimbang ketika menjelang kelulusan, mau menentukan arah kemana

ada teman saya yang mau ke PTN, ada yang mau kerja dulu baru kuliah

nah alasan kenapa mengambil kuliah sambil bekerja, walaupun kuliah nya setelah 1 tahun bekerja adalah karena waktu

kenapa waktu ?

waktu itu gabisa kita puter, gabisa kita ulang

untuk yang seperti teman saya di PTN kemungkinan dia belajar dengan fokus, dia bisa lebih pintar, cerdas, masih punya banyak space waktu untuk berorganisasi, kumpul, nongkrong sama teman

huhu T_T sedih yaks, ingin juga nikmatin masa masa kuliah begitu...

sedangkan yang kerja kemungkinan langsung menghadapi lapangan pekerjaan yang kadangkala kita dituntut profesional, kadang tempat pekerjaannya tidak seasik yang kita ingin, karena kan umur umur orang yang baru lulus kan masih mau seneng seneng begitu yak, sedangkan dunia kerja kadang canggung sama atasan, rekan kerja, apalagi yang tempat kerjanya banyakan orang tua daripada orang muda hoho.....

nah bagaimana yang kuliah sambil bekerja ?

yang saya tau, kalau mau perguruan tinggi negri maka tidak bisa bekerja, kalau mau bekerja ya ambil perguruan tinggi swasta

nah....

sejak 2015 saya lulus sekolah menengah kejuruan(SMK), saya langsung melamar kesebuah perusahaan swasta, dan sampai saat ini masih bekerja ditempat itu, nah setahun setelah saya bekerja, saya memutuskan untuk kuliah

tips dari saya untuk memilih tempat kuliah

*pikirkan mengenai jarak

jarak hal yang penting, karena kita harus memikirkan apa kendaraannya saat meluncur ke TKP,
bagaimana kalau macet, lewat mana, dan sebagainya

*waktu

kalau kita memikirkan tentang jarak, maka tidak terlepas dari waktu, kita harus memikirkan kapan waktu kita selesai bekerja, kapan kita mulai kuliah

*jangan ikutin gengsi gengsian

ini point penting, jangan ingin dibilang hebat kalau Anda mahasiswa dari universitas/perguruan tinggi yang ternama, yang hebat dan sebagainya

kebanggaan pastilah ada ketika kita bisa mendapatkan tempat yang terbaik, tapi percayalah gengsi tidak akan menolong Anda *sok tau* :V

pilihlah yang sekiranya cocok dengan keadaan Anda dari banyak aspek

*biaya

ini biaya juga mesti dipikirin loh... jangan sampai putus kuliah hanya karna biaya
jika Anda ingin kuliah sambil bekerja, maka pikirkan berapa pemasukan Anda setiap bulannya, berapa salary / gaji Anda, kemudian berapa biaya kuliah yang harus Anda bayar setiap bulan atau per semesternya

*akreditasi

jarak, waktu, biaya, dan banyak hal sudah kita pikirkan, kita juga kadang kala tidak bisa sembarang ambil saja, jangan sampe moto nya sepert ini "yang penting kuliah"...

minimal pilihlah akreditasi yang "B"

dikuatir kan kalau akreditasi nya "C" atau bahkan belum terakreditasi nantinya jadi tidak bisa jadi PNS lah atau apalah saya kurang tau, atau mungkin saat melamar pekerjaan malah disampingkan, dan sebagainya

kurang lebih sih itu dari saya tips memilih tempat kuliah

nah berbicara kuliah tidak lepas dari yang nama nya "jurusan" atau "Program studi"

nah itu penting....

sama saja kayak naik angkot, kalau salah jurusan bisa berabe, ya ga? ya ga ?

nah maka sebisa mungkin pikirkan ini baik-baik

jangan berpikir bahwa jurusan A bisa gaji nya gede, jurusan B gampang cari kerja, jurusan C nanti banyak ceweknya -_-

bagi saya "just do the best" semua jurusan jika kita lakukan yang terbaik pasti hasilnya bagus kok

saya berada dijurusan IT, yang banyak saya lihat stigma masyarakat apalagi ibu ibu -_- sekolahin anaknya ke jurusan IT biar gampang cari kerja

GAK JUGA!

bahkan saat seorang senior manager dikantor saya mencari karyawan untuk posisi IT seperti programmer, dia tidak mencari yang jurusan IT kok, dia justru bilang jurusan tidak masalah, yang terpenting bukan itu yang dia cari, saya tidak tau di perusahaan lainnya, tapi dari tempat saya sendiri saja saya melihat tidak sepenuhnya benar kok

jurusan hanya membantu kita ke arah tujuan kita saja

ada seorang kuli kok yang bisa buat aplikasi android yang akhirnya di gaji oleh google perbulan (googling aja ndiri wkwkwk)

padahal dia cuma tamat kelas 4SD, sekali lagi itu bukan jaminan

carilah sesuai hobi Anda, minat Anda, bakat Anda, keahlian Anda

gausah liat peluang kerja! Anda tekun, bukan Anda yang cari duit, duit yang cari Anda *sok iya banget ya gue :v*

nah saat ini saya sendiri masih baru mulai kuliah, bulan february 2017 nanti UAS, baru awal awal aja udah berasa euy...

kunci nya pinter pinter atur waktu, buat skala prioritas, dan jaga kesehatan

saya saja yang SMK jurusan TKJ, kuliahnya Teknik Informatika, kerjanya Programer kadangkala masih kewalahan menghandle pekerjaan dan tugas kuliah yang kadang kala bentrok
saya berpikir apalagi teman saya yang bukan basic nya dari dunia IT, yang kerjanya bukan dibidang IT, pasti bukan hal yang mudah, tapi pasti bisa... PASTI!!!

dan salah satu dosen dikampus saya berkata begini

"ini awal dari penderitaan kamu"

yeah... that's right, saya setuju dengan kalimat diatas


tapiiiiii....

satu hal yang harus dipegang

"orang yang menabur benih sambil mencucurkan air mata, akan menuai dengan sorak sorai"

pegang itu... yakin deh pasti terjadi...

sekian curcol curcol cantik kita kali ini

semoga bermanfaat dan bisa membantu mengatasi kebimbangan untuk teman teman yang baru lulus sekolah dan ingin melanjutkan langkah hidupnya hehe

GodBless.

~OSPT

Onesinus Tamba Jumat, 30 Desember 2016
Jangan mau jadi programmer

selamat sore para pembaca yang greget :v

kali ini saya tidak membuat tutorial atau sesuatu yang buat pembaca jadi ngantuk dan tidur (ente kira blog ini buku dongeng -_-)

nah kali ini saya akan memberitahu kenapa sebaiknya Anda tidak menjadi programmer haha *ketawa jahat*

Programmer : adalah suatu profesi yang bertugas membuat program, baik program desktop, web maupun yang lagi booming yaitu program android

jika ciri ciri orang design "gondrong" dan "tidak punya duit"
ciri ciri programmer ialah sebalik nya "botak (baca : ambles/ludes) sebagian" dan "tidak punya duit"
wkwkwk lebih parah dari orang design kan ciri cirinya? memang :V



jadi berikut akan saya papar kan kenapa Anda harus mengubur hidup hidup cita cita / mimpi Anda sebagai programer

1. Programmer terlihat pinter ngibul

hm, sekilas memang terlihat nya begitu, dengan banyak nya program yang telah dibuat dengan menggunakan bahasa bahasa pemrograman dari yang manusiawi sampai yang tidak manusiawi bahasanya, dari yang mudah di mengerti sampai hanya diri sendiri yang yang tak mungkin orang lain mengerti (lagu kali ah)

tapi percayalah, sebenarnya TIDAK!!!

sama sekali tidak benar, programer itu tidak selalu pintar

apa dasar saya bilang bahwa programmer tidak pintar...

berhati hatilah bahwa sebenarnya programmer itu BRUTAL :v

tahukan Anda saat Anda membayar parkir yang sudah menggunakan sistem

1 jam pertama = 2.000
jam berikutnya di tambah = 1.000
dan maksimal tarif parkir = 10.000

terlihat sepintas bahwa program tersebut yang dibuat hebat karena bisa mendeteksi berapa jam lama parkirnya dan berapa jumlah biayanya

sekali lagi BERHATI HATI lah, bahwa dibalik program nya terdapat kodingan 10 IF wkwkwk
seperti ini

IF 1 jam
biaya = 2000
if 2 jam
biaya = 3000
if 3 jam
biaya = 4000
.............
dan seterusnya sampai
biaya 9.000

else
biaya = 10.000

nah ini salah satu sifat BRUTAL yang dimiliki programmer yang konon katanya pintar...

adakah programmer seperti itu ? ADA!!! wkwkwkwk

jadi kalau programmer di cirikan dengan sifat PINTAR, belum tentu!!! :v

2. Programmer belajar dari error error dan pengalaman

sifat ini terlihat bagus untuk segala aspek di dalam kehidupan, termasuk kehidupan programmer
tapi benarkah programmer memiliki sifat ini ? maybe yes maybe no...

seperti contoh kasus di point 1 yaitu bahwa programmer sifat nya belum tentu pintar, bahkan ada yang sifat nya brutal

dalam kasus ini programmer belajar dari kesalahan sebelumnya, kalau sebelum nya membuat program dengan if sebanyak 9x , maka berikutnya programer akan memperbaiki program nya dengan kodingan yang tidak brutal, dari if 9x menjadi

case (jam)
when jam = 1 : biaya = 2.000
when jam = 2 : biaya = 3.000
when jam = 3 : biaya = 4.000
................
dan seterus nya sampai 10.000

APA BEDANYA!!! --"

jadi kesimpulan dari point 2 bahwa programmer belajar dari sebelumnya, TIDAK JUGA!!! :v

3. Programmer talk less do more

sebagian besar programmer terkadang memiliki sifat yang pendiam, dan fokus saat bekerja...

nah ini yang bahaya, ada 3 kemungkinan kalau programmer diam, dan terlihat fokus saat bekerja :

a. diam diam -> kerja (ini bagus, 1.25% dari 0 programmer sifatnya seperti ini)
b. diam diam -> boker (ini 4/10 programmer biasanya seperti ini sifatnya)
c. diam diam -> diam (6/10 programmer sifatnya seperti ini, talk less gabut more)

4. programmer daya ingat  nya kuat

tidak sama sekali!!! bahkan banyak programmer yang duduk, menghadap layar komputer, kemudian lupa mau apa akhirnya dia balik ke point 3 :v

5. programmer mampu menyelesaikan masalah

ini yang banyak belum diketahui publik :V sebenarnya banyak sekali programmer yang bingung kenapa program nya error / tidak berjalan, kemudian setelah sudah tidak error program nya  / sudah berjalan dia tetap bingung, bingungnya berubah menjadi, kenapa bisa berjalan dan tidak error lagi :v

6. titik koma saja diperhatiin apalagi kamu?

haduh, ini mainstream... wahai para wanita wanita, jangan sekali kali terbuai dengan kata kata diatas
sebenarnya dibalik itu programmer akan menjadikan apapun object agar dapat memudahkan si programmer itu sendiri, nah percayalah cepat atau lambat Anda akan menjadi objectnya sidia dan hanya dipakai ketika dibutuhkan, selebihnya dia memakai object object lain yang jumlah nya lebih dari 1 :v

7. programmer logika nya bagus

BOONG!!! sudah pokoknya boong, percaya saja deh wkwkwk


banyak lagi sifat programmer yang sebenarnya tidak seperti yang orang pikirkan

programmer sama sekali tidak keren.... jangan sekali kali masuk dalam dunia pemrograman...
kalau Anda berani terjun kedunia pemrograman, maka slogan Anda berubah menjadi

"my sleep ga teratur"

percayalah......

sayangi kepala Anda, terutama rambut Anda, sayangi kesehatan Anda

"kesehatan lebih penting daripada uang"

jangan mau jadi programmer :V

apalagi programmer PHP...

berakhir sudah tulisan tidak jelas dan tidak bermakna ini

biarlah berlalu begitu saja haha

sebenarnya saya tulis ini supaya saingan kurang saja dan menambah jumlah postingan saja (tuntutan tugas) :v

~OSPT

Onesinus Tamba
Dev c++ variable konstanta (case menghitung nilai keliling & luas lingkaran )

Hello.... Selamat pagi...

mumpung ada space waktu, kali ini saya akan posting tentang apa itu variable konstanta didalam bahasa pemrograman c++, menggunakan editor dev-C++

singkatnya variable konstanta dibahasa pemrograman manapun konsep nya sama, yaitu mendeklarasi suatu variable untuk menampung nilai dimana nilai dari variable itu tidak dapat diubah / tetap

variable konstanta ini biasa dipakai di suatu nilai yang sifat nya tidak berubah / sudah ketetapan

contoh nya didalam matematika kita pernah mendengar istilah phi (22/7) atau 3.14

yakan yakan ? nah phi tersebut kan nilainya sudah ketetapan, maka nilai tersebut tidak perlu kita ubah, kita hanya cukup memanggil variable yang menampung nilai itu, kita tidak bisa mengubah nilainya

oke sedikit teori sudah, mari lanjut ke praktek, buka dev-c++ kita
buat new source file

dan ketikan kode seperti ini


nah dalam kode diatas kita telah menghitung nilai dari keliling segitiga dan luas segitiga berdasarkan rumusnya masing masing, nah disitulah penggunakan dari variable konstanta, saat variable tersebut akan dipanggil untuk nilai yang ketetapan nya sama, seperti phi dalam rumus keliling dan luas lingkaran

nah untuk hasilnya jika kita compile dan running kode tersebut adalah seperti ini


nah silahkan di uji lagi rumus nya, siapa tau masih salah, tapi dalam contoh diatas saya cocokan hasilnya dengan gambar dibawah ini

sumber gambar : http://www.gudangrumus.com/2014/10/rumus-keliling-dan-luas-lingkaran.html


dan hasilnya sama...

nah untuk uji coba mari kita coba ubah nilai dari variable konstanta nya


nah perhatikan, saat saya tambahkan satu baris kode untuk mengubah dari nilai variable konstanta, saat di compile dan dijalan kan hasilnya error, bahwa variable konstanta tidak dapat di assigment / diubah nilainya

hehe.. sekian materi tentang variable kosntanta di dev-c++

semoga bermanfaat...

GodBless...

~OSPT

Onesinus Tamba Kamis, 29 Desember 2016
Tugas Basis Data Dengan Microsoft Access Beserta Pembahasannya

Selamat Pagi Mas brow mas brow yang pada lagi ngopi...

Mba Mba yang pada ngerumpi....

dan juga bus yang lagi telolet telolet... jieileh kekinian banget yaks :V

nah berhubung dan dihubung waktu semakin mendekat ke akhir tahun, maka semua tugas yang masih menggantung harus diselesaikan...

karena natal dan tahun baru waktu nya kita sama keluarga yakan yakan...?

masa ente mau waktu kumpul sama keluarga ente malah sibuk kerjain tugas... ga banget kan yah.... wkwkwk

nah sambil menyelam minum air, sambil mengerjakan tugas memposting 50 postingan di blog sekalian mengerjakan tugas basis data...

yaitu dengan microsoft access...

direkomendasikan membaca tutorial ini terlebih dahulu jika baru memulai menggunakan ms.access

Intro Ms.Access 
Database, Table, Dan Form

jika sudah mengikuti tutorial diatas, maka seharusnya soal tugas basis data ini sudah tidak menjadi sulit lagi

oke... mari kita mulai, buka microsoft access anda
dan ini dia link untuk soal tugas basis datanya

Tugas Basis Data Menggunakan Microsoft Access

oke langsung kita kerjakan point 1

1. Buat tabel di bawah ini dengan nama MTK1, isi recordny pake form, nama form = tabelny y!

sebelum kita membuat table bernama MTK1 buatlah terlebih dahulu database nya, nama database bebas



setelah membuat database, barulah kita bisa membuat table dengan nama MTK1 dan tidak lupa juga membuat formnya


Klik Design View, dan simpan table dengan nama MTK1



Isi field field yang dibutuhkan


kemudian save table tersebut (ctrl + s)

setelah table MTK1 disimpan, tutup table tersebut karena kita akan membuat form

setelah di tutup, kita akan membuatkan form untuk table MTK1 itu dengan cara seperti ini


setelah di klik form design akan ada tampilan seperti ini


setelah sudah ada tampilan form seperti ini klik Add Existing field di menu Design


setelah di klik add existing field akan ada field field dalam table yang sudah kita buat


klik field field yang ada didalam table MTK1 yang akan kita jadikan inputan didalam form yang ingin kita buat


nah sekarang kita tinggal ubah ubah tampilannya seperti yang kita ingini

kalau saya seperti ini form nya


nah jangan lupa sebelum menyimpan form nya kita buat form nya menjadi seperti pop up saat kita klik



nah setelah sudah dimasukan field yang dibutuhkan, sudah didesign, sudah dibuat popup menjadi yes juga,

sekarang simpan form tersebut dengan nama yang sama dengan table yaitu MTK1

begini wujudnya setelah disimpan


dan sekarang coba double klik di nama form MTK1

maka yang terjadi adalah form terbuka seperti ini


nyampe sini masih okekan ? :))

lanjut... sudah membuat table, sudah membuat form, sekarang saat nya kita input data ke table melalui form


Setelah semua data sudah kita input, buka table MTK1 dan pastikan data tersimpan ke table


sampe sini masih belum melambaikan tangan ?

lanjottttt.............

kita kerjakan point 2

2 Buat tabel di bawah ini dengan nama MTK2, isi recordny pake form, nama form = tabelny y!

point 2 ini sangat menyenangkan loh... kenapa ? kita hanya tinggal mengcopy table 1 saja

kenapa kita hanya copy saja ? karena struktur dari table MTK1 dan MTK2 sama

cara copy  nya adalah klik kanan ditable MTK1, lalu pilih copy



sesudah kita copy, klik kanan di area kosong dibawah tabel MTK1, lalu klik paste


dan ganti nama table serta pilih struktur only, karena kita hanya ingin mengcopy struktur dari table tersebut, tidak dengan data datanya


ok, maka table MTK2 sudah terbentuk persis seperti table MTK1


wahaha mantep kan brow, tinggal copy paste aje ? :V

lanjut, sekarang kita buat form untuk table MTK2

buat Form dengan nama MTK2 persis seperti form 1 tapi ambil field field nya dari table MTK2 ya...

kalau saya supaya tampilan form nya seragam saya copy isi dari form MTK1

dengan cara buka form MTK1, tekan ctrl + a , lalu copy seperti ini



lalu create-form design

lalu paste (ctrl + v) diform baru tersebut, sehingga menjadi seperti ini


nah, jangan di simpan dulu mas brow, ingat...!!! form yang kita copy adalah form dari  table MTK1, maka kita harus hapus field field nya lalu kita ganti dengan field field dari table MTK2

hapus hingga kosong seperti ini


lalu tambahkan field field dari table MTK2


seperti biasa pada propery sheet di pilihan form dan ditab other set pop up menjadi yes sama sepeti table MTK1 diatas


nah sekarang form bisa disimpan dengan nama sama seperti table yaitu MTK2


ok, dan hasilnya akan terbentuk form MTK2

double klik di form tersebut, dan akan tampil formnya


nah lalu sekarang silahkan input datanya

setelah di input datanya melalui form MTK2

maka hasilnya akan seperti ini


tarik nafas sejenak, ambil kopi / teh untuk bekal melanjutkan perjalan kita yang masih panjang hehe

setelah kopi / teh diseruput, kita lanjut ke soal point 3...

3 Gabungkan kedua tabel diatas dengan nama file MTK3

cara menggabungkan nya adalah dengan cara :

*copy table MTK1, kemudian paste dengan nama MTK3 dan pilih Structure and data (karena kita akan mengcopy strukture dari table MTK1 beserta data datanya)

*copy table MTK2, kemudian paste dengan nama MTK3 juga tetapi pilihnya yang Append Data to Existing Table

jika anda melakukan kedua langkah diatas dengan benar

maka hasilnya adalah akan terbentuk table MTK3 dengan data MTK1 dan MTK2 yang digabung
seperti ini


point 3 hanya menggabungkan table, jadi sudah selesai, kita akan lanjut ke point 4!!!

4 Buat tabel di bawah ini dengan nama Mahasiswa, jng lupa isi recordny pake form y!

karena sejauh ini kita sudah mengerti tentang bagaimana membuat table, dan form, dan juga menginput data maka seharus nya point ke 4 sama langkah langkahnya seperti point , maka saya akan langsung menjelaskan ke point 5, untuk lanjut ke point 5 pastikan table Mahasiswa sudah terbentuk, dan juga datanya sudah terinput melalui form (otomatis form juga harus di buat hehe)

5. Buat Relationship seperti diagram dibawah ini

 untuk membuat relationship antar table didalam ms. access ada di menu Database Tools

nama nya relationship


klik relationship dan pilih table yang akan di relasikan, dalam kasus ini add table Mahasiswa dan MTK3


 setelah kedua table itu di add, close tab show table

dan tarik dari field KODE_MATA_KULIAH di table Mahasiswa ke KODE_MTK di table MTK3

menjadi seperti ini


oke sip langkah ke 5 selesai, kita sudah merelasikan table mahasiswa dengan table mtk 3

sekarang kita lanjut ke langkah 6 yaitu membuat query

6. Buat Query dengan nama file Q_Kuliah; select query : Nip, Nama_Mhs, Th_masuk, Kode_kul,
Nama_Matakul, Sks, Aktivitas.

Untuk membuat query menunya ada dimenu create, namanya Query Design



pilih table yang dibutuhkan datanya, dalam kasus ini add table Mahasiswa dan MTK3


Close Show Table

Pilih field field yang ingin ditaro diquery
lalu save Query tersebut dengan nama Q_Kuliah

buka query tersebut sehingga akan muncul seperti ini


oke sampai sini point 6 sudah beres, lanjut ke point 7


buka design view di query Q_Kuliah

klik kanan di field kosong, pilih build


lalu tuliskan kode ini di Expression Builder untuk membuat field Bayar/sks


jika sudah, klik ok, dan buka query maka hasil nya akan menambah 1 field bernama Bayar/sks


nah hasil dari Bayar/sks dalam query tersebut didapat dari kode yang berisikan rumus yang telah kita tulis dari di expression builder

kita uji apakah rumus kita berjalan dengan benar

contoh data mahasiswa dengan nama AGUS.S

rumus SKS * 65.000 + biaya praktikum

SKS = 2
Biaya praktikum = 150.000 (karena agus adalah semester ganjil)

Rumus jika aktivitas = praktikum
maka 2*65.000 + 150.000 = 280.000

nah sama dengan hasil bayar/sks, maka rumus kita bisa dinyatakan valid

sekarang kita ambil sampel aktivitas nya teori yaitu hernaten dan mata kuliah nya semester ganjil yaitu algoritma

Rumus SKS * 70.000 (karena semster ganjil)
SKS = 4

maka 4 * 70.000 = 280.000

Oke kita lanjut buat 1 field lagi di query bernama  Registrasi


sama seperti tadi, klik design view pada Q_Kuliah, klik kanan di field yang masih kosong / paling kanan
klik kanan, pilih build, dan ketikan kode seperti berikut

jika kita lihat hasil query nya akan seperti ini


jika kita lihat biaya registrasi mahasiswa yang tahun masuk nya 2005 maka nilainya 850.000
2006 = 1.200.000
2007 = 1.600.000

maka rumus dari query kita berjalan

kita lanjut ke field terakhir yang akan kita tambahkan di Q_Kuliah, yaitu field Jml_Bayar

nah field ini sudah pasti anda bisa kan yakk....?

sama kayak dua field tadi, perintah nya cuma gini kok


and finally.....

ketiga field yang di minta point 7 sudah kita buat di Q_Kuliah


langkah ke 8 kita skip dulu yah... tentang sub form... karena saya sendiri juga belum coba hehe...

sekarang kita akan membuat report (point terkahir)

kita akan membuat report, berdasarkan data dari Query yang kita telah buat yaitu Q_Kuliah

untuk membuat report ada di menu create, disini kita akan menggunakan Report Wizard


klik report wizard, dan pilih Q_Kuliah

setelah memilih Q_Kuliah, pilih field yang akan dijadikan report, jika ingin semua field yang ada di Q_Kuliah, cukup klik tombol >>


setelah semua field berpindah ke kanan (Selected Fields), klik next


nah selanjutnya kita ditanya ingin mengelompokan data atau tidak,
dalam kasus ini saya mengelompokan data berdasarkan NIP, Next

selanjutnya data akan diorder atau tidak, saya order data berdasarkan NIP


Next, berikutnya kita akan menentukan layout, pilih Landscape pada orientation supaya lebar reportnya


Next

Selanjutnya pilih style report yang anda inginkan, ini bebas kok...

Next...

lalu Finish

ini dia hasil dari report yang kita telah buat


nahhh, tugas kita sekarang adalah merapikan report itu supaya tidak ada data yang dibuat #### karena data lebih panjang dari lebar field yang disediakan, seperti biasa klik design view


nah disitu tinggal disesuaikan deh gimana mau report nya, kalau saya seperti ini jadinya


 seperti nya report itu menjadi penutup dari tutorial kali ini.

semoga bermanfaat, jika ada kesalahan penulisan, bahasa yang kurang dimengerti atau apapun silahkan berkomentar, saya terbuka untuk itu...

terimakasih sudah membaca...

Selamat  Sore... dan GodBless...

~ OSPT

Onesinus Tamba Kamis, 22 Desember 2016